29 Juni 2009

Satker Sukoharjo Monev BKM

Sukoharjo, 29 Juni 09

Dalam rangka meningkatkan kinerja BKM dalam pendampingan ke masyarakat, sekaligus kontrol dan pembinaan BKM pada kegiatan PNPM Mandiri Perkotaan Kab. Sukoharjo, Satuan Kerja PNPM Mandiri Perkotaan akan mengadakan monitoring ke BKM-BKM.

Monitoring akan dilaksanakan pada tanggal 30 Juni 2009 sampai dengan 1 Juli 2009, pada 16 BKM. Dalam monitoring tersebut diterjunkan 4 Tim Monev yang berjumlah 5-6 orang dalam 1 tim. Tim tersebut terdiri dari Bappeda, DPU/Satker, BPM, KBP, FKA BKM Kabupaten dan unsur Korkot PNPM.

Menurut PPK PNPM MP, Sarwidi, ST mengatakan bahwa kegiatan kali ini bukan untuk mencari kesalahan tetapi sebagai langkah pembinaan dan perbaikan oleh para pelaku PNPM MAndiri Perkotaan. Hasil dari monitoring ini dijadikan rekomendasi perbaikan di tingkat kota.

Sementara itu Korkot Sukoharjo, Sutarto SP, ada 3 poin yang akan dijadikan monitoring bersama ini, antara lain realisasi pemanfaatan BLM, Kinerja BKM dan transparansi akuntabilitas.

Kegiatan dilaksanakan dengan cara FGD dan kunjungan langsung ke lapangan/penerima manfaat. Dilaksanakan memakan waktu kurang lebih 2 jam efektif.

Berikut ini adalah jadwal pelaksanaan Monitoring Evaluasi Bersama :

Hari Pertama, 30 Juni 2009
Desa Gayam, Sukoharjo
Desa Bulakan, Sukoharjo.
Desa Wirun, Mojolaban
Desa Plumbon, Mojolaban
Desa Grogol, Grogol
Desa Sanggrahan, Grogol.
Desa Pabelan, Kartasura
Desa Singopuran, Kartosura

Hari Kedua, 1 Juli 2009
Desa Jati, Gatak
Desa Transang, Gatak
Desa Jetis, Baki
Desa Makamhaji, Kartasura
Desa Triyagan, Mojolaban
Desa Palur, Mojolaban.
Desa Purbayan, Baki
Desa Siwal, Baki.

(Dade Saripudin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar