12 Agustus 2009

Profil IKM dan UMKM Kab. Sukoharjo ( bagian-1)

Kabupaten Sukoharjo terletak di Provinsi Jawa Tengah, merupakan pintu lalu litas Joglosemar (Jogyakarta, Solo dan Semarang) dan ditengah Subosukawonosraten (Surakarta, Boyolali, Sukoharjo, Karanganyar, Wonogiri, Sragen, Klaten). Luas wilayah Kab. Sukoharjo sebesar 466.666 km2 dengan jumlah penduduk 821.213 jiwa, terdiri dari 12 Kecamatan, 167 Kelurahan dan 150 Desa.

Kabupaten Sukoharjo mempunyai industri kecil relatif banyak, yaitu : Tekstil dan produk tekstil, mebel kayu, mebel rotan, kayu olahan, karung plastik, farmasi dan kembang gula, kaca grafir, tas kertas, anyaman pandan, souvenir, handicraf, tatah sungging, gamelan, jamu tradisional, gitar dan lain sebagainya.

Bahan baku didatangkan dari luar daerah, namun usaha ini telah berkembang dan eksis hingga saat ini dan sebagian melakukan ekspor, jumlah eksportir 9 unit dengan volume ekspor 910.230 kg/tahun serta jumlah produksi 71.496 Pcs.

Usaha kerajinan anyaman pandan di Sukoharjo terdapat 15 unit usaha dengan tenaga kerja 300 orang dengan jumlah produksi 488.231 Pcs/tahun. Sedangkan kerajinan berbahan baku pelepah pisang terdapat di Kecamatan Sukoharjo berjumlah 10 unit usaha dengan tenaga kerja 30 orang dan jumlah produksi 700 Pcs/tahun.

Kerajinan kaca grafir terletak di Kecamatan Baki, Kartasura dan Grogol, ada 4 eksportie, dan 18 unit usaha dengan tenaga kerja 142 orang. Jumlah produksi 767 Pcs/tahun nilai ekspor US$ 232.578.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar