24 Juni 2009

PAHLAWAN KEMISKINAN “GADINGAN”


Sekalipun banyak kegiatan, tapi Pak Sihhono rela mengorbankan waktunya demi masyarakat miskin di desanya.


Sosok ini dikenal sangat humoris, cekatan, tegas dan lugas dalam kehidupan sehari-hari. Dia adalah Tri Sihhono. Beliau ini dilahirkan pada tanggal 23 Mei 1968 di sebuah desa yang sangat damai dan makmur masyarakatnya yaitu Desa Gadingan Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo.


Bapak dari seorang putri ini sangat aktif dalam berbagai kegiatan di desanya. Selain profesinya sebagai ustadz , beliau juga aktif dalam kegiatan PNPM-P2KP. Keikutsetaanya dalam setiap siklus PNPM-P2KP tidak pernah ia lewatkan. Mulai dari sosialisasi awal sampai saat ini tetap eksis mengikuti kegiatan – kegiatan di PNPM-P2KP, apalagi Pak Sihhono (beliau biasa dipanggil) dipercaya oleh warga Desa Gadingan sebagai Koordinator BKM.


Ia rela mengorbankan kepentingan pribadinya demi memperjuangkan masyarakat miskin, karena cita-cita Pak Sihhono ini adalah ingin memakmurkan masyarakat Gadingan, sesuai dengan nama BKM-nya yaitu BKM Makmur. Melalui PNPM-P2KP inilah ia berharap cita-citanya dapat tercapai . Ia menilai PNPM-P2KP ini berbeda dengan prgram pemerintah yang sudah-sudah. “ Kalau biasanya tidak melalui proses yang lama, tapi di PNPM-P2KP prosesnya lama dan masyarakatlah yang menentukan sendiri masalah potensi yang ada didesanya dan masyarakatlah yang mencari solusi untuk mengatasi masalah tersebut ”, ujarnya.


Ustadz yang juga pengusaha Suttle Cock ini menilai PNPM-P2KP bisa berhasil apabila semua kalangan masyarakat dan pemerintah desa ikut berpartisipasi. Karena tanpa adanya dukungan dari semua pihak, mustahil program ini akan berhasil. Dari awal ia sempat pesimis tentang program PNPM-P2KP di Desa Gadingan, apa bisa?? Tapi syukurlah,seiring berjalannya waktu dan berkat usaha beliau mensosialisasikan program ini di pertemuan-pertemuan RT maupun RW akhirnya ke-pesimis-an ini berubah menjadi ke-optimis-an.


“ Sungguh ironis kalau saya pribadi tidak mendukung adanya PNPM-P2KP di Desa Gadingan ini, seiring kaki melangkah, waktu demi waktu akan tetap saya dukung program ini..Demi Desa tercinta..”, imbuh Pak Sihhono. (Retno-Decca/Fasilitator CD Kab. Sukoharjo )



Tidak ada komentar:

Posting Komentar